Beritaduniateraneh - Kabar meninggalnya Jonghyun SHINee telah mengejutkan banyak pihak khususnya para member SHINee. Tidak ada yang mengira Jonghyun akan mengakhiri hidupnya secepat ini diusia yang masih 27 tahun. Semua member kebetulan berada di Korea Selatan kecuali Key yang sedang bertolak ke luar negeri bahkan Minho sebagai salah satu member sempat pingsan mendengar kabar duka ini.
Jonghyun di temukan tergeletak tak sadarkan diri di apartemennya Cheongdam - dong, Seoul dan sempat di larikan ke rumah sakit namun nyawanya sudah tidak tertolong. Sebelum melakukan aksi bunuh dirinya, Jonghyun sempat mengirim pesan singkat berisi curahan hati serta rasa depresi berat yang ia alami kepada kakaknya " Sangat sulit untukku sampai saat ini,Tolong biarkan aku pergi dan katakan bahwa aku telah bekerja keras, ini salam perpisahan terakhirku." Menerima pesan ini kakak Jonghyun langsung melapor ke polisi agar mengecek keadaan adiknya namun semua sudah terlambat.
Jenasah Jonghyun di semayamkan mulai selasa 19 Desember pukul 12 siang waktu setempat dan akan di makamkan pada tanggal 21 Desember 2017. Keempat member SHINee di tunjuk sebagai penerima tamu selama persemayaman sekaligus pengiring jenasah. Tugas ini biasanya di berikan kepada keluarga dekat laki - laki namun sayangnya tidak ada saudara dekat Jonghyun sehingga para member SHINee yang sudah seperti keluarga yang mengemban tugas ini. Sesuai permintaan keluarga, Pemakaman Jonghyun akan di gelar secara tertutup dengan kerabat dan rekan seagensi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar