Beritaduniateraneh - Selain terkenal dengan wisata budaya unik dan teknologi canggihnya, ternyata negara Jepang juga memiliki beberapa variasi makanan yang sangat terkenal di dunia. Berikut ini beberapa makanan lezat dari negara Jepang yang dapat di jumpai di banyak restoran dunia.
Udon
Jika di negara Korea Selatan, ramen selalu menjadi menu favorit maka lain halnya di Jepang. Di Jepang, udon menjadi salah satu makanan lezat yang bisa di nikmati dengan cara panas ataupun dingin. Udon adalah mie yang terbuat dari tepung terigu dengan bentuk yang agak tebal, lebar dan agak kenyal, biasanya udon akan di sajikan dengan kuah kaldu.
Onigiri
Bahan dasar untuk membuat onigiri adalah nasi dan biasanya akan di bungkus dengan rumput laut, bentuk onigiri yang umum di jual adalah berbentuk segitiga dan bulat namun ada juga yang menjual onigiri dengan bentuk yang lucu - lucu.
Gyoza
Gyoza merupakan sejenis pangsit dengan isian berupa daging dan sayur, Gyoza dapat di nikmati sesuai selera masing - masing mau itu di goreng ataupun di rebus.
Tempura
Banyak jenis tempura yang bisa di pilih mulai dari tempura udang, ayam, ikan, cumi - cumi, jamur sampai sayur. Karena memakai bahan dasar berupa adonan tepung yang di goreng, membuat tempura lebih enak di nikmati ketika masih hangat.
Chicken Katsu
Berbahan dasar daging ayam dibalut dengan tepung yang di goreng, chicken katsu dapat di nikmati bersama dengan nasi putih di tambah dengan irisan sayur dan saus.
Takoyaki
Isi dalam takoyaki biasanya berupa potongan daging gurita yang di bentuk bulat - bulat, takoyaki di masak dengan cara di panggang dan di sajikan bersama dengan saos khusus.
Okonomiyaki
Okonomiyaki di sajikan dengan cara di panggang, isi okonomiyaki biasanya berupa ikan, daging, udang, sayur namun dapat juga di sesuaikan dengan selera masing - masing.
Miso Soup
Berbahan dasar menggunakan bahan makanan laut di tambah dengan tahu, sayuran, daun bawang serta bahan rempah - rempah alami membuat miso soup menjadi salah satu makanan yang enak.
Mochi
Mochi menjadi salah satu camilan favorit yang sering di jumpai baik itu di negara asalnya Jepang maupun di negara lainnya. Dengan teksturnya yang lembut, agak kenyal di tambah dengan warnanya yang menarik serta isinya yang beragam rasa membuat mochi di sukai semua kalangan. Mochi memiliki bentuk bulat dengan berbahan dasar berupa beras ketan yang di tumbuk. Awalnya mochi hanya ada saat perayaan tahun baru Jepang namun seiring berjalannya waktu, mochi dapat di nikmati sepanjang tahun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar