Jumat, 29 Desember 2017

Keunikan Pasar Maeklong Samut Songkhram



Beritaduniateraneh - Sekitar 200 tahun yang lalu, Kota Bangkok, Thailand awalnya merupakan pusat perdagangan kecil dan komunitas pelabuhan di tepi barat Sungai Chao Phraya. Namun seiring berjalannya waktu, kini Thailand telah berkembang menjadi kota modern yang banyak di kunjungi. Thailand memiliki banyak tempat wisata unik yang bisa di jelajahi, salah satunya pasar Maeklong, Samut Songkhram.

Jika umumnya, sebuah pasar berada di ruangan terbuka ataupun di dalam sebuah gedung maka lain halnya dengan pasar satu ini. Pasar yang terkenal sebagai pasar paling berbahaya di dunia ini menawarkan sensasi berbelanja di dekat kereta api. Dengan jarak 2 cm dari rel kereta api, para pedagang memiliki tenda yang di desain agar bisa di lipat sehingga memudahkan ketika kereta akan lewat.


Meskipun memiliki jarak yang amat dekat dengan rel, barang dagangan tidak ada yang di singkirkan karena pedagang sudah paham akan posisinya. Saat kereta mendekat, aktivitas jual beli hanya akan berhenti sebentar dan ketika kereta sudah melintas maka aktivitas akan berjalan normal kembali. Sebelum kereta melintas juga akan di berikan pengumuman melalui pengeras suara, kereta akan berjalan lambat, tidak ada getaran ataupun suara ribut dari kereta. Setelah melewati pasar, barulah kereta akan berjalan kencang.

Rel kereta ini di buat sejak tahun 1905, namun pasar ini telah ada jauh sebelum rel ini di buat dan hal inilah yang membuat para pedagang tetap bertahan untuk berjualan di dekat rel.

Kamis, 28 Desember 2017

6 Tren Makanan di Tahun 2018



Beritaduniateraneh - Pergantian tahun yang baru selalu identik dengan ikutnya pergantian tren, bukan hanya dari segi fashion saja yang berganti namun dari segi makanan juga memiliki prediksi tren tersendiri. Salah satu supermarket terbesar di Amerika telah merilis beberapa tren makanan untuk tahun 2018.

Bunga


Bunga yang di konsumsi bukanlah bunga sembarangan melainkan Edible flowers yaitu bunga yang bisa di makan dan bisa membantu meningkatkan kesehatan. Bunga akan menjadi bahan dasar berbagai minuman seperti Rose tea, Lavender tea dan Hibiscus tea.

Makanan Timur Tengah


Proses pembuatannya yang alami dan berbahan dasar rempah - rempah akan membuat makanan timur tengah menjadi makanan yang populer di tahun 2018. Makanan timur tengah juga menjadi favorit para ahli kesehatan karena di ketahui menjaga kesehatan tubuh dan membantu mengatasi masalah kardiovaskular.

Taco


Taco sudah lama menjadi makanan favorit orang Amerika, untuk ke depannya isian taco akan di buat lebih unik, bervariasi dan modern bukan hanya udang, daging dan alpukat saja.

Makanan ringan


Tahun depan bakal hadir banyak makanan ringan yang serba puffed dan popped seperti popcorn, camilan seperti keripik kentang dan keripik lainnya kemungkinan akan di lupakan.

Jamur


Makanan yang terbukti baik untuk kesehatan ini akan di sajikan dengan variasi baru sehingga dapat menarik minat orang untuk mencobanya.

Super Powder


Kaya akan anti oksidan atau protein nabati, bahan herbal ini akan di kemas praktis menjadi bubuk yang mudah di konsumsi, bisa langsung tuang ke latte, smoothies, sup, makanan atau minuman lain.

6 Manfaat lain Buah Ceri untuk Kesehatan Tubuh



Beritaduniateraneh - Memiliki badan ideal merupakan hal yang paling penting bagi wanita sehingga tak jarang juga banyak yang menjalani diet mati - matian demi menurunkan berat badannya. Segala jenis diet akan di coba selama bisa mendapatkan hasil yang maksimal mulai dari mengonsumsi sayur dan buah.


Menurut penelitian Universitas of Tasmania, buah ceri juga bisa bantu menurunkan berat badan karena di dalamnya mengandung komponen anthocyanin. Anthocyanin akan mencegah terjadinya peradangan dan hal inilah yang membuat buah ceri dapat mencegah seseorang mengalami kegemukan bahkan menurunkan bobot. Berikut ini beberapa manfaat lain dari buah ceri :

Kaya antioksidan
Buah ceri kaya akan antioksidan yang berkhasiat untuk mencegah penuaan dini dan mengurangi stress.

Mengatasi asam urat
Kandungan antoisanin dalam buah ceri berkhasiat untuk mengatasi asam urat sehingga efektif untuk mengurangi peradangan nyeri sendi.

Mengurangi efek radikal bebas
Buah ceri kaya akan flavonoid dan antioksidan yang berguna umtuk menangkal efek radikal bebas sehingga bisa membantu mencegah kanker, kandungan anti inflamasi buah ceri juga berkhasiat mencegah penyakit jantung.

Merawat kulit
Jus ceri sangat berkhasiat mengurangi terjadinya masalah pada kulit.

Membuat tidur nyenyak 
Buah ceri juga bermanfaat bagi pengidap insomnia. Jus ceri bisa memperpanjang periode tidur rata - rata 1 jam dan 24 menit setiap malam. Hal ini di karenakan konsumsi buah ceri bisa mengurangi kadar kynurenin di dalam darah yang terkait dengan gangguan tidur.

Mengurangi resiko diabetes
Buah ceri juga bisa memperlancar pencernaan di karenakan kandungan kalorinya yang rendah.

Rabu, 27 Desember 2017

Jembatan Kaca Terpanjang di Negara China



Beritaduniateraneh - Pada tanggal 23 desember yang lalu, negara China kembali meresmikan jembatan terpanjang berbahan dasar kaca. Jembatan ini terletak di Shijiazhuang, China Utara dengan panjang 1.600 kaki dan lebar 6.5 kaki serta menggantung setinggi 700 kaki di atas lembah Hongyagu Scenic Area, Pingshan.

Dalam beberapa tahun terakhir, negara China memang sering berinovasi dengan menciptakan jembatan yang tidak biasa, jembatan ini merupakan versi terbaru dan lebih panjang dari jembatan kaca sebelumnya yang berada di Taman Nasional Tianmenshan di Zhangjiajie.

Jembatan terbaru ini di kabarkan telah memecahkan rekor dunia karena di bangun menggunakan 1.077 panel kaca dengan tebal 4 cm, pembangunan jembatan ini membutuhkan waktu 18 bulan. Menurut pihak pengelola, jembatan ini sangat aman dan kuat serta mampu menahan hembusan angin paling kencang.

Selain itu, jembatan ini juga di klaim mampu menahan 3.000 orang sekaligus walaupun untuk saat ini dari pihak keamanan setempat masih membatasi jumlah pengunjung sebanyak 600 orang saja. Di rancang dengan sensasi berayun di tengahnya, jembatan ini juga menyediakan petugas keamanan yang akan datang membantu menyeberangkan pengunjung apabila mereka tiba - tiba mengalami kendala.

Selasa, 26 Desember 2017

7 Penjudi dengan Kekalahan Terbesar di Casino



Beritaduniateraneh - Jika di Indonesia, berjudi di anggap melanggar hukum maka lain halnya di Las Vegas, Amerika Serikat serta negara besar lainnya karena judi sudah di anggap hal yang biasa dan malah di bebaskan, hal ini terlihat dari banyaknya Casino mewah yang sengaja di bangun sebagai suatu tempat hiburan untuk menghabiskan waktu.

Dalam permainan taruhan tersebut terkadang beberapa penjudi ada yang sukses menang melawan Casino namun tidak jarang juga banyak yang kalah. Berikut ini beberapa penjudi yang mengalami kekalahan dengan jumlah uang yang sangat banyak di Casino.

  
Harry Kakava


Sebagai salah satu top salesman real estate di Australia, Harry telah mengalami kekalahan sebesar US$ 20 juta atau kurang lebih 277 miliar pada permainan Blackjack di Casino Melbourne Crown. Ia bahkan pernah di penjara lantaran kedapatan mencuri uang US$ 286.000 untuk menutupi kekalahannya di Casino.

Archie Karas


Archie Karas di kenal sebagai seorang penjudi spesialis Poker. Pada tahun 1992, ia mampu menghasilkan pendapatan sebesar US$ 40 juta sampai US$ 50 juta, namun pada tahun 1995 ia malah menghabiskan semua uangnya sebesar 542 Miliar rupiah untuk berjudi. Pada tahun 2013, ia di tangkap dan telah di jatuhi hukuman 3 tahun penjara karena menggunakan cara curang di Casino San Diego.

Kerry Packer


Di kenal sebagai orang terkaya di Australia dan penjudi tergila di negaranya, Packer pernah menghabiskan uang sebesar US$ 42 juta hanya dalam waktu kurang dari 1 tahun. Hanya dalam waktu 3 hari, ia kalah US$ 21 juta pada permainan Baccarat di Casino Las Vegas dan US$ 17 juta pada permainan Blackjack di Casino Crockford London. Walaupun telah mengalami kekalahan sebesar 577 Miliar rupiah, ia mengaku tidak merasakan apa - apa.

Omar Siddiqui 


Omar Siddiqui mengalami kekalahan sebesar US$ 65 juta atau sekitar 880 Miliar rupiah pada permainan Blackjack di Casino MGM Grand dan Casino Sands di Las Vegas. Pada tahun 2008, ia telah di jatuhi hukuman penjara selama 6 tahun atas kasus penipuan, ia menipu rekannya sebesar US$ 87 juta hanya untuk membayar hutang judi di Las Vegas.

Zhenli Ye Gon 


Di kenal sebagai kepala operasi pembuatan obat - obat terlarang, Zhenli mampu menghasilkan aset senilai US$ 350 juta per tahun. Ia pernah mengalami kekalahan sebesar US$ 85 juta di Venetian Las Vegas dan US$ 40 juta di beberapa Casino lainnya, yang jika di jumlahkan sekitar 1.693 triliun rupiah. Namun pada tahun 2014, ia telah di jatuhi hukuman 25 tahun penjara atas semua tindakannya.

Terry Watanabe


Di kenal sebagai seorang pebisnis dan CEO dari perusahaan Oriental Trading Company, Terry Watanabe telah mengalami kekalahan sebesar US$ 204 juta atau sekitar 2.764 triliun rupiah mulai dari tahun 2007 hingga tahun 2010 dan karena inilah ia di kenal sebagai penjudi tergila.

William Yan 


Sejak tahun 2001, Yan telah memiliki visa tinggal permanen di Selandia Baru. Di kenal sebagai seorang pengusaha asal China, ia telah kehilangan USD 300 juta  atau setara 4 triliun rupiah hanya dengan ikut berjudi di kelas VIP dalam selang waktu kurang dari 24 jam di Casino Sky City, ibukota Auckland, Selandia Baru.

7 Wanita Cantik Yang Berprofesi sebagai Guru



Beritaduniateraneh - Berprofesi sebagai seorang guru bukanlah hal yang mudah karena di butuhkan kesabaran dalam mengajar dan mendidik para siswanya. Di kenal sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, seorang guru harus dapat menjadi panutan dalam berprilaku. Tapi tak jarang juga predikat galak dan membosankan selalu melekat pada seorang guru. Berikut ini ada beberapa wanita cantik yang malah memilih profesi sebagai seorang guru :

Kheny Soliva Berco


Sebelum berprofesi sebagai seorang guru, Kheny adalah seorang model majalah pria dewasa dari Philipina.

Dini Fronitasari


Dini merupakan pengajar di Universitas Multimedia Nusantara Jakarta, ia telah mengajar sejak tahun 2014 dengan mata kuliah kalkukus.

Hyun Sun


Hyun Sun berasal dari Korea Selatan namun ia menjadi seorang dosen bahasa asing di sebuah universitas yang ada di Vietnam.

Lee Nayeong


Lee Nayeong merupakan lulusan Sastra Bahasa Inggris Universitas Dongguk, Korea Selatan. Ia kini rutin menjadi pengajar bahasa inggris di sekolah khusus pria. Dengan kecantikan yang di milikinya, Nayeong mendapat julukan Ulzzang ( panggilan untuk orang yang cantik atau tampan di Korsel ).

Kendra Valonne


Kendra mulai belajar golf sejak berumur 3 tahun dan ia merupakan salah satu anak murid golf legenda di Amerika, Ben Hogan. Kendra kini berprofesi sebagai pengajar golf profesional di Amerika Serikat.

Sylvia Zubeva


Sylvia  merupakan guru dari Bulgaria yang hanya mengajar anak sekolah dasar.

Oksana Neveselaya



Neveselaya berasal dari Minsk dan berprofesi sebagai guru matematika.

Minggu, 24 Desember 2017

Sanksi Dewan Keamanan PBB untuk Korut



Beritaduniateraneh - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa - Bangsa telah bersepakat menerapkan sanksi baru kepada Korea Utara terkait uji coba nuklir balistik antar benua yang di lakukannya pada tanggal 29 November 2017 yang lalu. Rudal Hwasong -15 di klaim Korut bisa menjangkau wilayah utama AS dan bisa di pasangi hulu ledak nuklir.

Sanksi ini di tujukan untuk membatasi akses Korut untuk membeli produk minyak bumi olahan, minyak mentah dan pendapatan dari para pekerjanya di luar negeri. Menanggapi sanksi DK PBB ini, Kementerian Luar Negeri Korea Utara telah melemparkan kecaman keras dan menyebutnya sebagai sebuah deklarasi perang.


Menurut Kemlu Korut, senjata nuklir yang di miliki Korut adalah upaya pertahanan diri sendiri yang tidak bertentangan dengan hukum internasional. Pyongyang juga sedang membahas langkah selanjutnya yang akan di ambil atas penjatuhan sanksi tersebut & bagi negara - negara yang mendukung resolusi sanksi ini harus bertanggung jawab penuh atas semua konsekuensinya, mereka akan membayar harga mahal untuk apa yang mereka miliki.

Sabtu, 23 Desember 2017

10 Tradisi Perayaan Natal di Dunia




Beritaduniateraneh - Waktu sangat cepat berlalu dan tidak terasa sebentar lagi kita akan merayakan momen natal. Natal menjadi hari yang sangat istimewa di mana semua anggota keluarga akan berkumpul dan mengikuti tradisi perayaan yang ada. Di berbagai belahan dunia, tradisi natal selalu di rayakan dengan caranya yang unik dan khas menurut tradisi masing - masing negara.

Amerika


Tradisi natal di negara Amerika identik dengan menghias pohon natal, saling bertukar kado, saling memberi ucapan selamat natal dan biasanya juga di adakan sebuah pesta jamuan makan malam dengan keluarga atau teman dekat.

India


Keunikan natal di negara ini adalah pohon natalnya yang bukan menggunakan pohon cemara, tapi pohon natalnya di buat dari pohon mangga atau pohon pisang. Selain itu rumah para warga juga akan di hiasi dengan menggunakan daun mangga di tambah dengan lampu minyak yang di letakkan di setiap atap rumah atau di atas tembok.

China


Puncak perayaan natal di negara ini biasanya terjadi pada tahun baru di mana pada saat itu anak - anak akan mendapatkan hadiah berupa baju baru, makanan, mainan dan bisa bermain kembang api. Rumah para umat nasrani juga akan di hiasi dengan menggunakan lentera dan kertas.

Irak


Umat kristen di Irak merayakan natal dengan cara berkumpul dan saling bergandengan tangan seraya menyalakan lilin. Selain itu ada acara pembakaran duri - duri dari semak yang menjadi simbol penting karena duri yang terbakar habis dan berubah menjadi abu menjadi pertanda bahwa keberuntungan akan menghampiri mereka ketika tahun baru. Setiap orang yang berada di acara tersebut akan melompat - lompat di atas permukaan abu sisa pembakaran sebanyak tiga kali sambil berdoa.

Bethlehem


Seluruh penjuru kota Bethlehem akan di hiasi menggunakan hiasan natal, semua rumah umat nasrani akan di tandai silang pada pintunya masing - masing dan di pasangkan sebuah bintang berukuran raksasa di Alun - alun kota. Para turis juga bisa berkumpul di gereja sambil menyaksikan upacara tahunan seperti opera.

Jepang



Yang unik dari negara Jepang saat perayaan natal adalah ayam KFC, hal ini terjadi sejak tahun 1970 an yang bermula dari sebuah iklan yang menyiratkan bahwa orang Amerika akan menyantap KFC saat perayaan natal.

Norwegia


Menurut cerita rakyat Norwegia, ketika malam natal tiba maka semua roh - roh jahat dan kekuatan sihir akan keluar dan berkeliaran di pemukiman warga. Sebelum tidur warga akan menyembunyikan sapu supaya nenek sihir tidak bisa menemukannya, dengan demikian ia tidak bisa menggunakan sihir jahatnya. Selain itu, para pria Norwegia akan keluar rumah menembakkan senapan ke arah langit dengan tujuan menakuti dan mengusir roh yang berkeliaran.

Spanyol


Para warga Spanyol biasanya meletakkan sebuah Nacimiento atau diorama tentang kelahiran Yesus Kristus di ruang tengah rumah mereka sambil membaca doa dan melantunkan nyanyian bertema natal. Biasanya akan di gantung sepatu - sepatu di atas jendela yang nantinya akan di isi dengan permen dan kado natal.

Irlandia


Warga Irlandia mempunyai tradisi merayakan natal dengan menyalakan lilin yang di biarkan menyala semalaman penuh, lilin yang menyala harus di nyalakan oleh anak terkecil di keluarganya dan di letakkan di jendela yang besar. Warga percaya lilin ini akan menjadi penerang bagi orang lain yang sedang mencari tempat teduh.

Australia


Di Australia natal bertepatan dengan musim panas. Ketika natal tiba, olahraga kriket dan lomba dayung menjadi dua acara yang sangat sakral bagi warga.

Remisi Khusus Pak Ahok



Beritaduniateraneh - Dalam rangka menyambut Perayaan Natal 2017, Kementerian Hukum dan HAM telah memberikan remisi khusus kepada mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok ) sebanyak 15 hari. Seperti yang telah di ketahui pada tanggal 9 Mei 2017 yang lalu  Ahok di vonis penjara 2 tahun atas kasus penodaan agama.

Remisi ini di dapatkan bukan karena kuasa hukum Ahok mengajukan pengurangan penahanan melainkan otomatis di dapatkan asalkan sudah menjalani masa kurungan penjara selama 6 bulan dan dengan syarat berkelakuan baik. Remisi ini bukan hanya di berikan kepada pak Ahok tetapi akan di berikan kepada semua tahanan yang akan merayakan hari raya keagamaan.


Bagi beberapa pihak, pemberian remisi ini masih di pertanyakan dan di anggap tidak layak namun di balik semua itu, pemberian remisi atau masa pemotongan masa tahanan sudah sesuai aturan yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah ( PP ) Nomor 99 Tahun 2012 Syarat dan Tata Cara Pelaksanaan Hak Warga Binaan Permasyarakatan. Selain itu dalam Keputusan Presiden Nomor 174 Tahun 1999 tentang remisi, tempat tahanan tidak menjadi syarat pemberian remisi.

Jumat, 22 Desember 2017

Status Yerusalem sebagai Ibukota Israel Batal secara Hukum



Beritaduniateraneh - Pernyataan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump sejak 6 Desember 2017 yang lalu mengenai status Yerusalem sebagai ibukota Israel telah menuai banyak kecaman dari dunia Internasional. Pada tanggal 21 Desember atas permintaan Yaman, Mesir dan sejumlah negara lainnya telah di gelar sidang darurat Perserikatan Bangsa - Bangsa untuk membahas status Yerusalem.

Perserikatan Bangsa - Bangsa mengambil keputusan bulat bahwa pengakuan Amerika Serikat atas Yerusalem sebagai ibukota Israel batal secara hukum. Menurut duta besar Amerika Serikat Nikki Haley, keputusan PBB adalah sebuah penghinaan, selain itu Presiden Amerika Serikat juga telah mengancam akan memotong bantuan dana kepada negara - negara yang melawannya serta yang mendukung draf resolusi PBB.


Mengenai pernyataan Trump ini, Presiden Sidang Umum PBB Miroslav Lajcak mengatakan, "merupakan hak dan tanggung jawab dari para negara anggota untuk mengekspresikan pandangan - pandangan mereka. Amerika Serikat harus tahu bahwa negara berdaulat tidak bisa di tekan dan di ancam sesuai dengan keinginannya." Beberapa diplomat senior juga mengatakan bahwa peringatan seperti itu tidak akan mengubah banyak suara karena ancaman terbuka merupakan hal yang langka dan lebih terlihat sebagai upaya untuk mengesankan publik AS. Pada rapat darurat tersebut sebanyak 128 negara mendukung resolusi PBB, 9 negara menolak dan 35 negara lain abstain.

Kamis, 21 Desember 2017

6 Pohon Natal Termahal di Dunia



Beritaduniateraneh - Dalam merayakan natal, sebuah pohon natal menjadi simbol yang paling penting selain kartu ucapan, kado dan hiasan. Bentuk pohon natal juga bisa di buat bervariasi di sesuaikan dengan keinginan masing - masing. Seakan berlomba, setiap negara berusaha menampilkan pohon natal terbaik dan terindah bahkan dengan harga yang termasuk mahal.
Berikut ini ada beberapa pohon natal termahal di dunia :

Soo Kee Jewerly Shop 


Pohon natal bertabur 21.798 berlian dan 3.000 kristal dengan tinggi 20 kaki ini terdapat di salah satu mall besar di Singapura. Pohon natal ini di hargai $ 1 juta.

Ginza Tanaka Jewelry Shop


Harga pohon natal yang di desain Ginza Tanaka mencapai $ 1,8 juta dengan di kelilingi 240 permata langka dan di lapisi emas 24 karat.

Washington DC - Capitol Christmas Tree


Pohon natal ini di nilai mahal karena proses pengangkutannya yang memakan biaya $1 juta bukan karena hiasannya yang berupa emas atau berlian. Di Washington DC tradisi menaruh pohon natal telah ada sejak tahun 1964.

Steve Quick Jewelers


Harga pohon natal ini mencapai $ 500.000 dengan bentuk menyerupai pohon pinus di tambah emas 18 karat di hiasi dengan berlian dan platinum.

Takashimaya DepartmentStore


Pohon natal yang ada di Takashimaya Department Store agak unik dan berbeda dengan yang lain karena terbuat dari rangkaian bunga mawar yang di hiasi 400 berlian langka dengan harganya yang mencapai $ 1,8 juta.

The Emirates Palace Hotel


Pohon natal ini bernilai $ 11,4 juta berhiaskan berbagai perhiasan mewah mulai dari berlian hingga emeralds.

Kisah Cinta 4 Bos Teknologi Dunia asal China

Beritaduniateraneh - Di balik kesuksesan seorang suami selalu ada peran hebat sang istri yang selalu menemani, begitu pula dengan sukses...